Visitors : 13.145.871
Users Registered : 95.559

TEKNIK FISIKA

Bagi sebagian orang, Fisika adalah ilmu yang sulit dan memusingkan. Tapi banyak juga lho yang suka dan ingin mendalami jurusan ini. Fisika itu sebenarnya memang asik kok. Bagaimana dengan kamu? Buat yang suka Fisika, jurusan Teknik Fisika ini bisa jadi rekomendasi kamu untuk memilih jurusan kuliah. Nih coba baca dulu, ya!

Mungkin ada yang bingung, memang apa bedanya jurusan Fisika dengan Teknik Fisika? Beda dong! Jadi gini, jurusan Fisika itu kan mempelajari teori dan eksperimen fisika secara murni, sementara Teknik Fisika mempelajari bagaimana mengaplikasikan teori dan eksperimen tersebut, yaitu melalui penambahan muatan ilmu teknik sehingga dapat melakukan pembuatan alat-alat baru, rekayasa bangunan, rekayasa alat, dll. Ya bisa dibilang jurusan ini adalah pengembangan dari jurusan Fisika itu sendiri. Selain itu, Teknik Fisika juga sering diartikan sebagai aktivitas yang meliputi perencanaan, desain, konstruksi atau manajemen alat-alat berat, dll.

Dalam perkuliahannya nanti, kamu akan lebih sering menghitung dan menganalisa. Gambaran umum mata kuliahnya terdiri atas Kalkulus, Fisika Rekayasa, Pengantar Teknik Fisika, Rangkaian Listrik, Kimia, Pengantar Teknologi Informasi dan Komunikasi, Matematika Rekayasa, Fisika Gelombang, Akustik dan Getaran, Sistem Pengukuran dan Kalibrasi, Termodinamika, Elektronika, Teknik Optik, Menggambar Instrumen, Fisika Bahan, Pemrosesan Sinyal, Sistem Fotonik, Fisika Bangunan, Rekayasa Bahan, dll.

Wow, mata kuliahnya luar biasa sekali ya guys, gimana, tertarik untuk mengambil jurusan ini? Atau masih bingung mau pilih jurusan apa setelah lulus nanti? Tenang, TES ONLINE di bidikmasadepan.com akan membantu kalian kok guys, dalam tes online itu, kemampuan dan minat kalian akan diukur, kemudian hasil dari pengukuran tersebut akan disesuaikan dengan jurusan apa yang paling cocok dengan diri kalian. Jadi tenang aja ya..

Sebagai lulusan Teknik Fisika, nantinya kalian memiliki peluang untuk bekerja di BUMN, Teknik Pencahayaan, Teknologi Bahan, Perminyakan dan Pertambangan, Telekomunikasi dan Elektronika, Teknologi Informasi, Pembangkit Listrik, Industri Manufaktur, Industri Kontraktor, Departemen Energi, Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI), Badan Tenaga Atom Nasional (BATAN), Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), dan masih banyak lagi tentunya.

Jadi gimana? beneran mau pilih jurusan ini? Pastikan kalian benar-benar mampu dalam menjalani kuliah di dalamnya yaa..

Selamat memilih karir di masa depan.

#SUKSESHargaMati